TRIBUNJOGJA.COM, SLEMAN - Pedagang pasar Godean merasa senang. Pasalnya pasar mereka dibersihkan oleh anggota TNI, Pemuda Pancasila Merapi 907 Balerante pada Kamis (30/8/2012).
Eri pedagang ikan asin mengaku senang adanya pembersihan dari karya bakti TNI tersebut. Menurutnya lokasi pasar jadi bersih. "Senanglah kalau pasar dibersihkan. Siapa tak mau lihat pasar bersih. Pasti enak dilihat," kata dia.
Dwi Astuti pedagang pasar lainya mengaku kegiatan bersih sampah di pasar tersebut jarang sekali terjadi. Sehingga kegiatan bersih ini menurutnya mampu memberikan kenyamanan pada para pedagang dan pengujung pasar. (*)
0 komentar:
Posting Komentar